PROGRAM-PROGRAM UNGGULAN YANG TELAH DILAKSANAKAN OLEH MADRASAH TSNAWIYAH NEGERI 1 KEDIRI

Kegiatan ekstrakurikuler yang dilaksanakan di Madrasah Tsnawiyah Negeri 1 Kediri bertujuan untuk meningkatkan lifeskill siswa dan melengkapi kegiatan intrakurikuler. Kegiatan ekstra ini diberikan untuk mewadahi talenta peserta didik yang sangat beragam. Talenta peserta didik memang sangat perlu untuk dikembangkan guna menunjang prestasi peserta didik di bidang non akademis. Talenta yang berkembang menjadi prestasi juga membawa pengaruh besar terhadap prestasi madrasah serta menambah kepercayaan masyarakat.Sehingga masyarakat mempercayakan putra-putrinya untuk diasuh dan didik di Madarsah Tsanawiyah Negeri 1 Kediri. Beberapa kegiatan ekstrakurikurikuler yang telah berhasil membawa harum nama madrasah baik tingkat kabupaten, propinsi dan nasional antara lain:

  1. Pramuka
  2. PMR
  3. Olah Raga (Basket, Futsal, Bola Volley, Catur, Bulu Tangkis,)
  4. MTQ
  5. Seni Lukis Dan Kaligrafi
  6. Olimpiade MIPA Dan IPS
  7. Kir
  8. Jurnalis
  9. Bela Diri
  10. Paduan Suara
  11. Tahfidz
  12. Al Banjari/Nasyid

Beberapa diantara kegiatan ekstrakurikuler diatas, telah banyak prestasi nasional  yang telah ditorehkan oleh para peserta didik antara lain atas nama Dina Rahmatun Najma Jamil yang telah berhasil masuk menjadi finalis di cabang Musabaqoh Hifdzil Qur’an di Kalimantan Selatan (2017), Bobby Setya Nufanto yang berhasil memboyong kembali untuk yang kedua kalinya trophy juara I untuk cabang olah raga sepeda Downhill di Yogyakarta (2017), Tim PMR yang berhasil menyabet juara umum 3 Jumbara yang diadakan oleh UIN Maulana Malik Ibrahim Malang (2015). Untuk Tingkat propinsi antara lain atas nama Dina rahmatun Najma Jamil sebagai juara I MTQ di ajang AKSIOMA dan juara 1 MHQ (2017), Anindya Ratri Adiningsih juara II Olimpiade Bahasa Inggris dan Nur Laily sebagai juara III Olimpiade PAI yang diadakan oleh MAN Denanyar Jombang (2017) serta Tim Bela Diri Pagar Nusa yang berhasil meraih beberapa cabang di ajang Kejuaraan Pencak Silat NU Pagar Nusa Al-Hisyamy Cup-1 Se-Jatim  (2016).

  1. Pembiasaan 5 S dan TADARUS PAGI serta ASMAUL HUSNA

Ketika peserta didik masuk ke lingkungan madrasah, mereka selalu di sambut oleh bapak/ibu guru piket dengan semangat dan senyuman. Setiap hari meraka diharuskan mengembangkan program pembiasaan 5 S ( Senyum, Sapa, Salam, salim dan Santun). Pembiasaan ini bertujuan untuk membentuk akhlaq terpuji serta menciptakan peerta didik yang berkarakter mulia. Selain pembiasaan 5 S, madrasah juga mewajibkan program tadarus pagi dan asmaul husna. Kegiatan tadarus pagi dan asmaul husna ini dilaksakan setiap pagi sebelum pelajaran dimulai. Kegiatan ini ditujukan untuk mendekatkan diri pada Allah SWT, mendapat syafaat dari Rasulullah SAW serta menyiapkan konsentrasi peserta didik dalam kegiatan belajar mengajar. Sehingga setiap pagi suasana religius di lingkungan madrasah sangat terasa sekali .

  1. MAHIR BAHASA INGGRIS

Program mahir bahasa Inggris adalah salah satu kegiatan yang telah lama dilaksanakan sejak masa kepemimpinan kepala Madrasah Drs. Ali Irham, M.Ag. Alasan pelaksanaan program ini adalah karena Madrasah Tsanawiyah Negeri 1 Kediri terletak di wilayah Kampung Inggris. Sehingga kearifan lokal ini di jemput oleh pihak madrasah demi meningkatkan kemampuan siswa dalam bidang bahasa.

Untuk lebih suksesnya program ini pihak madarasah menggandeng Lembaga Kursus Bahasa Inggris di sekitar Kampung Inggris untuk bermitra dengan madrasah. Tentunya lembaga tersebut harus memiliki kualifikasi seperti yang telah ditetapkan madrasah.

  1. MABADI FIQH

Mabadi Fiqh ini dilaksanakan pada masa kepemimpinan Drs. Jamiluddin, M.Pd.I. Mabadi Fiqh ini masuk dalam ekstrakurikuler yang dilaksanakan di dalam kelas setelah jam terakhir KBM. Tujuan program ini adalah untuk menindaklanjuti sambutan Ka Kemenag Kab. Kediri, Drs. H. Suryat, M.Pd.I bahwa madrasah dihimbau untuk mengadakan ekstra BMK (Bimbingan Membaca Kitab) yang dipersiapkan untuk mengikuti lomba Baca Kitab yang dilaksakan oleh Kemenag Propinsi Jatim. Selain itu untuk membekali peserta didik dalam penguasaan ilmu agama.

  1. KELAS OLIMPIADE

Program  kelas olimpiade ini masih terbilang masih sangat baru. Tujuan pelaksanaan program ini adalah untuk mewadahi keinginan peserta didik dan orang tua peserta didik yang menginginkan putra – putrinya untuk ikut diberbagai ajang lomba Olimpiade baik di tingkat daerah sampai tingkat propinsi. Untuk pilot projectnya program ini baru dilaksanakan di kelas unggulan.